Jalan Pahlawan No. 1 Timbau Tenggarong Telp. (0541) 661350 Fax. (0541) 664507 diskominfo@kukarkab.go.id
logo
BERANDA
  • SELAYANG PANDANG
    Sejarah Kukar Kependudukan Potensi Daerah Prestasi dan Penghargaan
  • MEDIA
    Video Dokumen Infografis E-Magazine
  • PEMERINTAHAN
    Tugas dan Fungsi Struktur Organisasi Visi Misi Kukar Strategi Daerah Program Strategis Bupati Kukar Sepanjang Masa Transparansi Keuangan
  • BERITA PPID

    Berita.

    Berita Produk BUMDes Sumber Purnama Masuk Toko Retail dan Perbelanjaan Modern
    Kembali
    22 Mar 2023

    Produk BUMDes Sumber Purnama Masuk Toko Retail dan Perbelanjaan Modern

    Diskominfo

    Badan Usaha Milik Desa Sumber Purnama kecamatan Loa Kulu, kini tengah mengembangkan usaha dengan memasok beras hasil produksinya ke toko retail dan pusat perbelanjaan modern. 

    BUMDes ini fokus bergerak di sektor hilirisasi pertanian guna  memaksimalkan pengembangan usahanya. BUMDes Sumber Purnama ditunjang alat Rice Milling Unit, dengan kapasitas produksi satu ton gabah per satu jam. 

    Baca juga : - https://kukarkab.go.id/v2/berita/1028/Satpol-PP-Kukar-Patroli-Cipta-Kondisi-Selama-Ramadhan.

    Selain itu Bumdes ini juga memiliki alat dryer atau pengering gabah hasil panen, yang didapat dari bantuan Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi,  senilai kurang lebih Rp1,8 miliar, dengan kapasitas 10 ton gabah tiap kali beroperasi.

    Baca juga : - https://kukarkab.go.id/v2/berita/1027/Pelayanan-Nyaman,-Kepala-Kanwil-DJP-Kaltimtara-Puji-MPP-Kukar

    “Dryer itu pengadaannya akhir tahun lalu dan kami mulai menggunakan  bulan Februari lalu. Jadi masyarakat kami tidak perlu lagi menjemur,” kata Kepala Desa Loh Sumber, Sukirno.

    Dengan alat teknologi pengeringan gabah itu, BUMDes Sumber Purnama sudah mencakup beberapa gabungan kelompok tani dari beberapa desa dan kelurahan seperti  Desa Loh Sumber sendiri, Desa Sungai Payang, Kelurahan Bukit Biru, hingga Desa Rapak Lambur. 

    Dalam waktu empat hari, BUMDes kami mampu memproduksi beras hingga 10 ton. Dihitung dari dua hari masa pengambilan gabah dari para petani, satu hari proses pengeringan gabah dengan dryer, satu hari proses penggilingan gabah dengan RMU.

    Untuk pemasarannya sendiri, BUMDes ini menyasar toko retail dan perbelanjaan modern di Kota Balikpapan dan Samarinda. Sementara untuk kebutuhan Kukar, akan mengirim ke Kecamatan Kembang Janggut, Sangasanga dan Muara Badak. Bahkan sudah ada kios tersendiri menjual produk Bumdes Purnama.

    Untuk diketahui produk Bumdes Sumber Purnama menyediakan beras dengan kemasan 3, 5, 10 dan 25 kg dengan merk Beras Cap Tugu.

    Masmun Jaya : Pranata Humas Diskominfo Kukar



    Bagikan ke Facebook Tweet Bagikan ke Google+ Bagikan ke Pinterest Bagikan ke Tumblr Kirim melalui Email
    Berita Kabupaten

    02 Nov 2025
    Camat Muara Muntai Buka Acara Beseprah Peringatan HUT ke-165 Kecamatan Muara Muntai
    02 Nov 2025
    Bupati Kukar Aulia Rahman Basri Buka Festival Budaya Srimuntai
    02 Nov 2025
    Bupati Kukar Resmikan Tugu Perjuangan dan Luncurkan Layanan Kesehatan Gratis Rumah Sakit Kapal di Muara Kaman
    02 Nov 2025
    Peringatan HUT Ke-1 Kecamatan Kota Bangun Darat, Bupati Kukar Serahkan SK Pengakuan Masyarakat Hukum Adat
    02 Nov 2025
    Bupati Kukar Aulia Rahman Basri Resmikan Gedung BPU Desa Sari Nadi
    02 Nov 2025
    Diskominfo Kukar Dukung Domain dan VPS Sistem Bakti Pantas
    31 Okt 2025
    Kecamatan Tenggarong Raih Juara Umum MTQ ke-46 Kukar 2025
    31 Okt 2025
    Prodi Ilkom UNMUL Samarinda Bahas Kebhinnekaan Indonesia

    Terhubung

    Email:
    diskominfo@mail.kukarkab.go.id

    Alamat:
    Jalan Pahlawan No.1 Timbau Tenggarong


    Telp. (+62) 541 661350

    Fax. (+62) 541 664507


    Link Terkait

    Bapenda
    Bappeda
    Dinas Kearsipan dan
    Disdikbud
    Diskominfo
    DPMPTSP
    Sekretariat Daerah

    © 2021 Kabupaten Kutai Kartanegara All Rights Reserved - Developed by Diskominfo Kukar